Sabtu, 24 Mei 2014

PANTANGAN UNTUK PENDERITA GLAUKOMA

Berikut ini saya sampaikan tulisan tentang hal-hal yang harus dihindari oleh para penderita glaukoma. Tulisan ini sebenarnya balasan email terhadap salah seorang penanya. Saya beranggapan tulisan ini juga berguna untuk orang lain.

Dokter spesialis mata, biasanya mengatakan bahwa tidak ada pantangan khusus untuk penderita glaukoma. Namun berdasarkan pengalaman pribadi saya dan hasil sharing dengan para penderita glaukoma, ada beberapa hal (pantangan) yang perlu diperhatikan oleh para penderita glaukoma.
1. Hindari sinar matahari.
    Sinar matahari kurang baik bagi penderita glaukoma karena bisa meningkatkan tekanan bola mata. Kalau terpapar sinar matahari saat tekanan bola mata tinggi, biasanya pandangan cepat kabur.

2. Hindari minum obat-obatan yang dijual bebas.
    Obat-obatan yang dijual bebas seperti obat batuk, flu, pilek dsb, biasanya kontraindikasi dengan glaukoma. Setelah mengkonsumsi obat-obatan tersebut biasanya tekanan bola mata penderita glaukoma akan meningkat. Jika berobat ke dokter beritahukan ke dokter bahwa Anda menderita glaukoma.

3. Hindari ROKOK dan ALKOHOL
    Rokok dan alkohol juga merupakan pemicu naiknya tekanan bola mata. Tekanan bola mata yang tinggi akan memperburuk kondisi. Oleh karena itu, penderita glaukoma harus bisa menghentikan konsumsi rokok dan alkohol.

4. Hindari minum kopi
    Berdasarkan pengalaman para penderita glaukoma, minuman kopi juga memicu naiknya tekanan bola mata. Jadi kopi harus dihindari.

5. Hindari makanan yang dikemas dalam kaleng.
    Berdasarkan pengalaman salah satu penderita glaukoma yang menjalani perawatan di Singapore, dokter  di Singapore melarang hal ini. Mungkin karena makanan yang dikemas dalam kaleng diberi pengawet dan kaleng lebih mudah rusak dan mengkontaminasi bahan makanan.

6. Hindari air hujan dan air kolam renang
    Berdasarkan pengalaman, air hujan dan air kolam renang juga memicu naiknya tekanan bola mata bagi para penderita glaukoma. Jadi hindari keduanya.

Demikian tadi tulisan tentang pantangan bagi para penderita glaukoma. Meskipun para dokter tidak menginformasikan hal ini, kita tetap harus waspada. Semua yang saya tulis di sini merupakan gabungan pengalaman saya sendiri (mantan penderita glaukoma) dan hasil pengalaman dari para penderita glaukoma yang lain.

Terima kasih.
Salam,
Tia Mahendra
081357033307
PIN BB 270cd0c5